PASANGAN GERBANG MAS, LOLOS BERTARUNG PADA PILKADA KUTAI BARAT 2020

oleh -
oleh
PASANGAN GERBANG MAS, LOLOS BERTARUNG PADA PILKADA KUTAI BARAT 2020 1

KUTAI BARAT, 21/8/2020 ( DAYAK NEWS ). Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kutai Barat (Kubar) hari ini, melaksanakan rapat pleno terbuka terkait rekapitulasi dukungan hasil perbaikan bakal pasangan calon (balon) perseorangan dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kubar tahun 2020, di Hotel Sidodadi, Kelurahan Simpang Raya, Kecamatan Barong Tongkok, Kubar, Jumat (21/8/2020)

Dalam rapat pleno tersebut dihadiri Ketua KPU Provinsi Kaltim, Rudiansyah yang sekaligus melakukan kunjungan ke Bumi Tanaa Purai Ngeriman ini. Pasangan Martinus Herman Kenton dan Abdul Azis ditetapkan oleh KPU Kubar lolos dalam tahap verifikasi berkas dukungan.

“Berkas dukungan yang dikumpulkan oleh pasangan ini telah memenuhi syarat. Sehingga bisa maju dalam pencalonan yang akan dibuka pada bulan September 2020, Ini adalah tahap terakhir dari syarat yang harus dipenuhi dari pasangan yang ingin maju melalui jalur perseorangan,” katanya.

Sebagaimana ketahui pada rapat pleno pertama berkas dukungan pasangan GERBANG MAS, tahap awal berjumlah 7.452, jadi masih kurang .

Namun tahap perbaikan berkas, pasangan perseorangan ini berhasil mengumpulkan dukungan sebanyak 5.498. Sehingga total jumlah berkas dukungan yang berhasil dikumpulkan pasangan ini berjumlah 12.950, bahkan sebarannya pun merata di 16 Kecamatan di Kubar.

“Maka pada akhirnya berdasar hasil rapat pleno, KPUD Kubar menetapkan pasangan ini lolos dan telah memenuhi syarat minimal. Yakni 11.488 berkas dukungan dan tersebar minimal di 9 Kecamatan di Kubar. Sehingga pasangan ini selanjutnya bisa melakukan pendaftaran sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati dalam Pilkada 2020 Kubar,” ungkap Ketua KPU Kubar, Arkadius Hanye usai rapat pleno tersebut.

PASANGAN GERBANG MAS, LOLOS BERTARUNG PADA PILKADA KUTAI BARAT 2020 2

Penetapan oleh KPUD Kubar ini pun disambut tepuk tangan pendukung pasangan GERBANG MAS yang hadir mengikuti kegiatan tersebut. Dan saat ditanya bagaimana perasaan usai rapat pleno, pasangan ini mengucapkan rasa terima kasihnya atas dukungan masyarakat yang telah menaruh kepercayaan untuk bisa maju dalam Pilkada 2020 mendatang.

Dengan berhasil lolos pada Verifikasi ini, pasangan GERBANG MAS mengucap syukur dapat kepercayaan masyarakat untuk maju sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati melalu jalur perseorangan atau independen.

“Rasanya seperti sudah merdeka, bisa lolos sesuai dengan harapan masyarakat. Kita merasa bangga atas kepercayaan masyarakat serta bersyukur mendapat dukungan dari masyarakat dan ini adalah amanah,” ungkap Martinus Herman Kenton yang diamine pasangan nya Abdul Azis.

“Dalam masa perbaikan ini masih ada berkas dukungan yang tidak sempat terverifikasi, sekitar 7.000-an. Namun jumlah yang sudah terverifikasi ini sudah lebih dari cukup meloloskan kita untuk bisa maju pilkada 2020, sehingga kita sangat bersyukur,” pungkas Martinus Herman Kenton

Kegiatan rapat pleno terbuka terkait rekapitulasi dukungan hasil perbaikan balon perseorangan ini, selain dihadiri Ketua KPU Prov Kaltim Rudiansyah, juga nampak hadir Ketua Bawaslu Kubar, Dandim 0912/KBR Letkol Inf Anang Sofyan Effendi, Kabag Ops Polres Kubar Kompol Dika Yosef Anggara dan juga PPK se-Kubar.(JHY/BBU)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.