Kuala Kapuas (Dayak News) – Kepolisian Resor Kabupaten Kapuas menggelar acara Coffe Morning bersama rekan-rekan insan Pers Kabupaten Kapuas baik itu online maupun cetak, bertempat di Aula Tingang Menteng Panunjung Tarung Polres Kapuas, Selasa (29/03/2022).
Hadir dalam acara tersebut Kapolres Kapuas AKBP Qori Wicaksono didampingi Wakapolres Kapuas Kompol I Kadek Dwi Yoga Sidhimantra, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kapuas Dr. H. Junaidi, Kabagops Kompol Edia Sutaata, Para Kasat dan Kasi Humas Polres Kapuas.
Kapolres Kapuas AKBP Qori Wicaksono dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi serta hubungan baik dan harmonis dengan rekan-rekan insan pers yang ada di Kabupaten Kapuas.
“Coffe Morning ini guna memperkuat silaturahmi dan perkenalan antara Jajaran Polres Kapuas dengan insan pers atau media,” ucap AKBP Qori Wicaksono.
Ditempat yang sama Kepala Dinas Kominfo Dr H Junaidi mengharapkan dengan adanya Coffee morning ini dapat mencapai kesamaan pemahaman serta menghasilkan pemikiran yang baik mengenai peran, tugas dan fungsi masing-masing.
“Dengan Coffe Morning ini semoga kita dapat mencapai kesamaan pemahaman serta menghasilkan pemikiran yang baik mengenai peran, tugas dan fungsinya masing-masing,” pungkas Junaidi. (Rob/Den)