BENTUK KEPEDULIAN BHABINKAMTIBMAS POLSEK ARSEL, BANTU WARGANYA SEDANG KESULITAN

oleh -
BENTUK KEPEDULIAN BHABINKAMTIBMAS POLSEK ARSEL, BANTU WARGANYA SEDANG KESULITAN 1

Pangkalan Bun, 7/02/2021 (Dayak News) – Bentuk kepedulian anggota Bhabinkamtibmas polsek arsel AIPDA Bambang Sugiarto sambang warga binaanya yang sedang pindah rumah di kelurahan madurjo kecamatan arut selatan kabupaten kotawaringin barat (Kobar). Minggu siang.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Madurejo melaksanakan Sambang ke warganya dan sekaligus memberikan bantuan Layanan Angkutan Gratis kepada warganya untuk mengangkut Almari dan Mesin Cuci dari Pasar Baru menuju Rumah nya di Jl.Cilik Riwut 2 Gg.Melon RT.27 Kel.Madurejo Kec.Arsel Kab.Kobar.

“Kami langsung membantu warga yang mengalami kesulitan saat kami berpatroli” ujar AIPDA Bambang Sugiarto

Bentuk kepedulian ini mendapatkan simpatik dari masyarakat, sehingga terwujud kehadiran seorang Bhabinkamtibmas dapat dirasakan manfaatnya saat ditengah tengah masyarakat.

Setelah selesai membantu warganya tadi Bhabinkamtibmas ini menyempatkan untuk berpesan kepada masyarakat untuk selalu waspada masuknya paham radikalisme di desa mereka yang dapat memecah kesatuan NKRI dan juga mengimbau di saat keluar rumah jangan lupa memakai masker, jaga jarak dan hindari kerumunan. tutup,”Bambang, (Ar,Den,Sol)

BACA JUGA :  TERUS LAKUKAN PATROLI KARHUTLA, POLSEK PANGKALAN BANTENG MINIMALISIR MUNCULNYA TITIK API

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.