Donor Darah dan Kegiatan Sosial Warnai Peringatan Harhubnas dan HUT Pelindo 2024 di Kumai

oleh -
oleh
Donor Darah dan Kegiatan Sosial Warnai Peringatan Harhubnas dan HUT Pelindo 2024 di Kumai 1

Pangkalan Bun (Dayak News) – Untuk memperingati Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) dan Hari Ulang Tahun Pelindo 2024, berbagai kegiatan sosial diselenggarakan di Kumai, Jumat (20/9/2024). Salah satu kegiatan utama adalah donor darah, yang bekerja sama dengan UDD Palang Merah Indonesia (PMI) Kotawaringin Barat (Kobar), mengusung tema “Setetes Darah Sejuta Kehidupan.”

Kegiatan donor darah ini bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan darah bagi masyarakat yang membutuhkan melalui PMI Kobar, sekaligus menunjukkan kepedulian sosial dari insan maritim.

Ketua Panitia, Kepala KSOP IV Kumai, Hary Suyanto, menjelaskan bahwa acara ini diikuti oleh berbagai pihak, termasuk Pelindo Kumai, Pelindo Bumiharjo, TNI, Polri, serta asosiasi-asosiasi terkait. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian acara peringatan Harhubnas dan HUT Pelindo.

“Kami bersama mitra kerja mengadakan donor darah sebagai bentuk kontribusi nyata dalam peringatan Harhubnas dan HUT Pelindo,” ungkap Hary Suyanto.

Selain donor darah, berbagai kegiatan sosial lainnya juga dilaksanakan, seperti kunjungan ke panti asuhan, bersih-bersih pantai, senam bersama, lomba burung berkicau, serta jalan sehat.

“Kegiatan-kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara insan maritim dan masyarakat sekitar,” jelasnya.

Hary juga berharap bahwa acara ini dapat memperkuat hubungan harmonis antara pegawai pelabuhan dan masyarakat. “Semangat kebersamaan yang tumbuh melalui kegiatan-kegiatan ini diharapkan mampu memperkuat sinergi di sektor perhubungan,” tambahnya. (FM/YPN).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.