Polres Kobar – Peresmian gedung gereja Bethel Efatta Desa Tempayung yang baru selesai di bangun untuk perayaan menyambut natal dan tahun baru 2022, Jumat (17/12/21) siang.
Kapolres Kobar AKBP Devy Firmansyah, S.I.K. melalui Kapolsek Kolam Iptu Kustianto mengungkapkan bahwa, dengan telah selesai dibangun gedung gereja Efatta yang terletak di desa Tempayung Kecamatan Kotawaringin Lama akan memudahkan kepada warga desa Tempayung khususnya umat kristiani yang akan melakukan ibadahnya tanpa harus pergi ke jauh.
“Aparat kepolisian mendukung penuh warga masyarakat untuk menjalankan ibadah agama masing-masing sesuai dengan kepercayaan yang dianut dan akan menjamin keamanan pada saat menyambut perayaan natal dan tahun baru,” Pungkasnya. (hm)