Sah! 31.122 Orang KPPS Kalimantan Tengah Resmi di Lantik dan di Ambil Sumpah Janjinya secara Serentak

oleh -
Sah! 31.122 Orang KPPS Kalimantan Tengah Resmi di Lantik dan di Ambil Sumpah Janjinya secara Serentak 1

Palangka Raya (Dayak News) – Momen Bersejarah untuk Pilkada Serentak tahun 2024, dimana, Sebanyak 31.122 orang KPPS untuk 4.446 TPS di provinsi Kalimantan Tengah resmi dilantik dan diambil sumpah Janjinya, Kamis (07/11/2024) Pagi.

Pelantikan ini merupakan bagian dari pelantikan serentak nasional untuk seluruh KPPS yang akan bertugas dalam Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Walikota pada tanggal 27 November 2024 mendatang.

Harmain Ibrohim, Anggota KPU Kalteng Divisi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, dalam sambutannya saat pelaksanaan Pelantikan yang di Pusatkan di Gedung Aula Sekolah Tinggi Agama Hindu Negeri Palangka Raya Jalan Goerge Obos 10 Kelurahan Menteng, menekankan pentingnya peran KPPS sebagai penyelenggara Pemilu yang Jujur, Adil dan Damai.

“KPPS memiliki tugas penting dalam melaksanakan pemungutan dan penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara pada hari Pelaksanaannya, yakni pada tanggal 27 November 2024 mendatang,” Ungkap Hermain.

KPU Kalteng bersama seluruh Jajaran KPU di Kota dan Kabupaten telah berkomitmen untuk meningkatkan kualitas layanan kepada pemilih pada kegiatan pemungutan suara dan penghitungan suara.

Untuk mencapai hal ini, KPU akan memberikan bimbingan teknis kepada semua 7 orang anggota KPPS di setiap TPS yang akan bertugas pada Pilkada nantinya. Dimana, Bimbingan teknis ini akan dilaksanakan secara serentak di seluruh Kalimantan Tengah mulai tanggal 11 hingga 20 November 2024.

“Kami berharap agar Anggota KPPS dalam bekerja berpedoman kepada ketentuan perundang-undangan, kode etik penyelenggara pemilu, bekerja secara profesional, berintegritas, bertanggung jawab dan transparan,” tegas Harmain.

Hermain Ibrohim juga menekankan pentingnya niat kuat para anggota KPPS untuk meningkatkan kualitas layanan kepada pemilih agar dapat menggunakan hak pilihnya dengan lancar pada hari Pemungutan Suara atau Hari Pencoblosan, yakni pada tanggal 27 November 2024.

BACA JUGA :  Gelar FGD, KPU Palangka Raya Susun Laporan Evaluasi Pilkada Tahun 2024

“Selamat kepada KPPS yang telah dilantik, selamat melaksanakan tugas semoga selalu mendapatkan petunjuk dan kelancaran dari Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa,” tandas Hermain. (AJn)

Simak berita dan artikel lainnya diĀ Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.