KPU Kotawaringin Barat Ikuti Penyampaian Desain Surat Suara Pilkada Serentak 2024 di Jakarta

oleh -
oleh
KPU Kotawaringin Barat Ikuti Penyampaian Desain Surat Suara Pilkada Serentak 2024 di Jakarta 3

Pangkalan Bun (Dayak News) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kotawaringin Barat, yang diwakili oleh Anggota KPU Divisi Teknis Penyelenggaraan, Suprianur, bersama dua stafnya Fahriyadi dan Ervan Setianto, menghadiri kegiatan Penyampaian Desain Surat Suara untuk Pilkada Serentak Tahun 2024. Acara tersebut berlangsung pada tanggal 29-30 September 2024, bertempat di Novotel Mangga Dua Square, Jakarta.

Kegiatan ini diadakan untuk memastikan semua aspek teknis terkait surat suara dan perlengkapan pemilu lainnya sesuai dengan regulasi yang berlaku. Penyampaian ini mencakup pengecekan terhadap desain Surat Suara, Daftar Pasangan Calon (DPC), serta Formulir C Plano dan C Hasil Salinan. Selain itu, peralatan bantu untuk pemilih tunanetra, atau Alat Bantu Tuna Netra (ABTN), juga dipastikan sudah memenuhi syarat dan dapat digunakan secara efektif pada hari pemungutan suara.

KPU Kotawaringin Barat Ikuti Penyampaian Desain Surat Suara Pilkada Serentak 2024 di Jakarta 4

Dalam proses penyampaian ini, setiap desain dan komponen surat suara harus mendapatkan persetujuan dari pasangan calon yang bersaing dalam Pilkada Serentak 2024. Hal ini penting untuk menjaga transparansi dan akurasi pada proses pemilihan, sehingga semua pasangan calon memiliki kepercayaan penuh terhadap mekanisme yang telah ditetapkan.

Kegiatan yang dihadiri oleh berbagai perwakilan KPU dari seluruh Indonesia ini juga bertujuan memastikan bahwa semua dokumen yang akan digunakan pada Pilkada Serentak telah sesuai dengan ketentuan teknis dan legal yang berlaku. Setelah mendapatkan persetujuan dari masing-masing pasangan calon, dokumen tersebut akan segera masuk tahap produksi pencetakan.

Suprianur, yang mewakili KPU Kabupaten Kotawaringin Barat, menegaskan pentingnya acara ini sebagai bagian dari kesiapan penyelenggaraan Pilkada.

“Kami ingin memastikan bahwa semua proses berjalan sesuai aturan yang berlaku, mulai dari desain hingga pelaksanaan pemilihan, untuk memastikan kelancaran Pilkada Serentak 2024,” ujarnya. Kam8s 3 Oktober 2024.

Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan seluruh tahapan pemilihan kepala daerah di seluruh Indonesia, termasuk di Kabupaten Kotawaringin Barat, dapat berjalan dengan baik dan sesuai rencana. Proses verifikasi teknis ini diharapkan dapat memberikan kepercayaan kepada masyarakat bahwa Pilkada Serentak 2024 akan berlangsung secara adil dan transparan, sesuai dengan prinsip demokrasi yang dijunjung tinggi oleh KPU.(GST).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.