Pantarlih Lakukan Coklit di Kediaman Anggota Bawaslu Provinsi Kalimantan Tengah

oleh -
oleh
Pantarlih Lakukan Coklit di Kediaman Anggota Bawaslu Provinsi Kalimantan Tengah 3

Pangkalan Bun (Dayak News) – Petugas Pemutakhiran Data Pemilih ( Pantarlih) Kelurahan Kumai Hilir Kecamatan Kumai Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan Kegiatan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) di Kediaman Hj.Siti Wahidah Anggota Badan Pengawas Pemilu ( Bawaslu) Provinsi Kalimantan Tengah Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat, Sabtu 6 Juli 2024.

Dalam Kegiatan ini turut hadir Anggota KPU Kobar Divisi Perencanaan,Data dan Informasi Jaka Wahyu Rahmanto yang juga melakukan kegiatan monitoring Coklit di Wilayah Kecamatan Kumai bersama Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Pantarlih Lakukan Coklit di Kediaman Anggota Bawaslu Provinsi Kalimantan Tengah 4

Ketua KPU Kobar Chaidir mengapresiasi kepada koordinator devisi pencegahan dan informasi (Pamas) dan humas bawaslu provinsi kalteng atas kerjasamanya memberikan waktu kepada petugas pantarlih umtuk melaksanakan coklit.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada ibu Hj.Siti Wahidah,hari ini kita sudah melakukan coklit di rumahnya,” ucap Chaidir

Chaidir berharap kerjasama dari Bawaslu dan KPU karena sama sama penyelenggara pemilu,semoga semua data yang dimutahirkan dalam proses coklit ini benar benar maksimal dan data ini bisa menjadi acuan pelaksanaan pilkada serentak tahun 2024.

Sementara itu Ibu Hj.Siti Wahidah menyambut baik kehadiran petugas pencoklitan dan memberikan apresiasi atas upaya yang dilakukan untuk memastikan data pemilih terbaru tersedia secara akurat.

“Kegiatan ini sangat penting untuk memastikan bahwa setiap warga memenuhi syarat untuk berpartisipasi dalam proses demokrasi,” ungkap Hj. Siti Wahidah.

Hj.Siti Wahidah juga mengajak masyarakat yang mengalami kesulitan terkait data untuk tidak ragu melaporkannya ke posko Bawaslu terdekat. Langkah ini diambil guna pemastikan keakuratan data pemilih menjelang pilkada mendatang.serta menekankan pentingnya peran masyarakat dalam memastikan data pemilih yang akurat.

“Kami mengharapkan agar petugas patarlih bekerja dengan benar, melakukan coklit dari rumah ke rumah untuk memverifikasi data sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ujarnya.

BACA JUGA :  KPU Kotawaringin Barat Umumkan Tahapan Kampanye dan Persiapan Logistik Pilkada 2024 Hampir Rampung

Pihak Bawaslu siap memberikan bantuan dan penanganan terhadap laporan-laporan yang diterima dari masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap warga negara dapat berpartisipasi dalam proses pilkada dengan yakin dan terjaminnya data pemilih,” pungkas Hj.Siti Wahidah.(GST).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.