GMNI PALANGKA RAYA ADAKAN PENERIMAAN ANGGOTA BARU

oleh -
oleh
GMNI PALANGKA RAYA ADAKAN PENERIMAAN ANGGOTA BARU 1

Palangka Raya (Dayak News) – Dewan Pengurus Komisariat (DPK) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) adakan Pekan Penerimaan Anggota Baru dengan Tema “Menciptakan Potensi Profesionalisme Mahasiswa Sebagai Seorang Marhaenis Sejati” tema ini disepakati oleh panitia pelaksana atas inisiasi Komisaris DPK GMNI UPR Aftri Saputra.

Aftri mengatakan berharap Anggota Baru yang akan bergabung di GMNI nanti hendak memiliki jiwa yang profesional, sebagai mahasiswa marhaenis sejati yang tidak mengesampingkan ideologinya.

Dengan jumlah peserta 62 orang dari berbagai fakultas yang ada di Universitas Palangka Raya.

Pekan Penerimaan Anggota Baru kali ini merupakan penerimaan yang paling meriah atau dapat dikatakan paling banyak dalam sejarah adanya penerimaan anggota baru GMNI di Palangka Raya.

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua DPD KNPI Kalimantan Tengah Muhamad Alfian Mawardi, SH Sekretariat DPD KNPI Kalimantan Tengah Akhmad Rusdian Noor, S.Kom dan Bendahara DPD KNPI Kalimantan Tengah Yandi Novia.

GMNI PALANGKA RAYA ADAKAN PENERIMAAN ANGGOTA BARU 2

Dalam sambutannya Ketua KNPI Kalimantan Tengah menyatakan bahwa mengapresiasi semangat mahasiswa yang ingin bergabung ke GMNI, hingga menyatakan bahwa KNPI akan selalu mendukung kegiatan GMNI dalam segala bidang.

Ketua Panitia Oktari menyampaikan harapan kepada seluruh peserta dalam rangka kegiatan PPAB peserta dapat menerima materi dengan baik dan selalu setia bersama GMNI.

Ketua DPC GMNI Palangka Raya, M. Kadafi juga menyambut hangat anggota baru dan meminta agar menjadi Anggota yang militan dan bersama menyuarakan keluh kesah masyarakat, karena GMNI hadir untuk besama dengan kaum-kaum melarat. (PR/GMNI)

BACA JUGA :  GMNI KALTENG ADAKAN DIALOG NASIONAL GUNA MEMBERIKAN PEMAHAMAN POLITIK KEPADA KAUM MILENIAL

Response (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.