Palangka Raya, 31/8/19 ( Dayak News). Pemilihan umum (Pemilu) Kepala Daerah (Pilkada) se Indonesia serentak digelar tahun 2020. Begitu pula di Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) dilaksanakan Pilkada Gubernur/Wakil Gubernur dan Pilkada Bupati/Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim).
Menyongsong agenda politik nasional, khusus untuk Kalteng ini, maka Persekutuan Intelijensia Kristen Indonesia (PIKI) Kalteng kerja sama dengan Universitas Kristen Palangka Raya (UNKRIP) secara khusus menggelar kegiatan seminar Nasional di Hotel Bahalap Palangka Raya, Sabtu (31/8/19).
DR.Agustin Teras Narang, SH, Gubernur Kalteng periode 2005-2015 yang terpilih dengan suara peringkat satu 300 ribu lebih menjadi senator, Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI hasil Pemilu 2019 sebagai pembicara utama.
Ketua PIKI Kalteng, Ir.Sipet Hermanto dalam laporannya saat pembukaan mengatakan, seminar ini sengaja menghimpun pemikiran dari berbagai kalangan yang diundang sekitar 200 orang untuk dijadikan sebagai masukan bagi pemerintah, partai politik dan Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilihan Umun (Banwslu) sebagai penyelenggara.
PIKI dan UNKRIP sangat berharap Pilkada di Kalteng digelar 2020 ini menghasilkan pemimpin yang benar-benar mengerti tugasnya dan benar-benar menjadi nakhoda yang baik dan bijak untuk memajukan pembangunan dengan gol yang jelas tercapai masyarakat adil, makmur dan merata sesuai cita-cita pendiri bangsa sebagai mana dalam UUD 1945. (Dayak News/BBU).