Palangka Raya (Dayak News) – Merayakan 27 tahun Kehadiran Mandala Finance di Inodnesia, Mandala Finance Kalimantan Tengah mempersembahkan Mandala Perhelatan Rakyat atau Mandala PeRak yang tersebar di berbagai titik di seluruh Indonesia dengan total 27 Wilayah termasuk di Kota Cantik Palangka Raya, Minggu (22/09/2024) Pagi.
Salah satu rangkaian acara yang dilaksanakan oleh Mandala Finance pada Mandala Perhelatan Rakyat tersebut yakni Fun Walk & Run yang diadakan di Lapangan Depan Stasiun TVRI Kalimantan Tengah Jalan Yos Sudarso Palangka Raya.
Kegiatan Mandala PeRak 2024 yang di laksanakan di Kota Cantik Palangka Raya ini merupakan kota ke-12 dalam rangkaian penyelenggaraan Mandala PeRak dan momen ini menjadi satu bukti komitmen Mandala untuk menjadi mitra terpercaya dalam menyediakan solusi keuangan bagi masyarakat Indonesia.
Perayaan milestone 27 tahun Mandala Finance yang di kemas dalam kegiatan Mandala PeRak 2024 ini hadir di berbagai kota seperti Gowa, Bukittinggi, Palopo, Banjarmasin, Buton, Lahat, Palu, Tasikmalaya, Yogyakarta, Sukabumi, Palangkaraya dan juga kota lainnya yang akan menyusul di laksanakan.
“Dengan dukungan dari 272 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia dari Aceh hingga Papua, pada tahun ketiga penyelenggaraannya, Mandala PeRak 2024 ini diadakan di lebih banyak kota sesuai dengan usia Mandala di tahun 2024 ini,” Ungkap Sandy Susanto, Marketing and Sales Director Mandala Finance Indonesia.
Diutarakan Sandy Susanto, bahwa Kegiatan ini juga merupakan bagian dari strategi perusahaannya untuk memperluas jaringan serta jangkauan serta juga merupakan apresiasi pihaknya kepada konsumen, mitra, dan masyarakat yang telah tumbuh bersama mendukung kemajuan Mandala Finance di Indonesia terkhususnya di Provinsi Kalimantan Tengah.
Selain itu, Event Mandala PeRak 2024 ini menghadirkan berbagai kegiatan menarik, seperti bazar UMKM sebagai bentuk Komitmen Pihaknya dalam Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi melalui Usaha Mikro Kecil dan Menengah, pertunjukan musik, senam, lomba memasak, kompetisi Mandala Got Talent, games dan quiz, fun activities, test ride, dan undian doorprize serta grandprize yang sudah di sediakan oleh pihaknya.
“Selain melalui ratusan titik layanan Mandala, melalui aplikasi Mantis kami juga memberikan kemudahan bagi konsumen dan masyarakat untuk mengakses layanan keuangan di mana saja dan kapan saja,” tambah Sandy Susanto.
Dijabarkannya lebih lagi, Mandala Finance Indonesia dalam menghadapi perkembangan era digitalisasi saat ini, Pihaknya juga memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk mendapatkan penghasilan lebih mudah dengan menjadi mitra agen Mantis Mandala.
“Acara ini bukan hanya sebuah selebrasi, melainkan sebagai simbol komitmen Mandala dalam mendukung pembiayaan yang inklusif bagi seluruh masyarakat di Indonesia, bahkan hingga ke pelosok dan kami semuanya memiliki harapan bahwa Mandala Finance kedepannya bisa bersinergi dengan Pemerintah dalam mencapai Indonesia Emas tahun 2045 untuk menciptakan perekonomian yang berkualitas, berkompeten, dan berdaya saing tinggi,” Tandasnya. (AJn)