TIM ERP SIAGAKAN PERSONIL DAN UNIT LENGKAP SAAT MALAM PERGANTIAN TAHUN

oleh -
TIM ERP SIAGAKAN PERSONIL DAN UNIT LENGKAP SAAT MALAM PERGANTIAN TAHUN 1

Palangka Raya (Dayak News) – Tim Emergency Response Palangka Raya dalam malam pergantian tahun pada Sabtu (31/12/2022) besok akan menerjunkan personil dan unit armada lengkapnya.

Hal tersebut disampaikan Ketua ERP, Jean Steve melalui Kepala Bagian Operasi, Yustinus Exaudi kepada Dayak News Online, Jumat (30/12/2022) Pagi.

Diungkapkan Nago, Sapaan Akrab Yustinus Exaudi saat malam perayaan tahun baru mereka telah mempersiapkan personil terbaik dibidangnya ditambah 3 unit Armada pendukung diantaranya Ambulance, Unit Emergency Car yang memiliki peralatan untuk Penyelamatan serta 1 unit Truck Tangki Pemadam 8000 liter yang sudah disiapkan sejak jumat (23/12/2022) lalu sebagai bagian dalam pos Pengamanan Nataru.

“Kita bersiap untuk laksananakan pengamanan malam Pergantian tahun, dimana banyak kondisi dan hal yang tidak kita inginkan bisa saja terjadi, diantaranya Kecelakaan Lalu lintas, hingga Kebakaran Pemukiman dan perumahan.” Jelas nago.

Berkaca dari sebelum-sebelumnya saat pengamanan Malam Natal dan Tahun Baru, terkhususnya perayaan malam tahun baru yang diantisipasi adalah bahaya kebakaran yang bisa saja sewaktu-waktu terjadi akibat dari ledakan api petasan sehingga berpotensi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Dalam kesempatan ini, Nago mewakili tim ERP menghimbau kepada seluruh masyarakat agar saat melaksanakan Perayaan pergantian tahun tidak menyalakan kembang api atau petasan yang bisa saja Membahayakan keselamatan jiwa, kesehatan diri sendiri dan orang lain.

Dimana juga Petasan atau kembang Dapat menimbulkan bahaya kebakaran, Menjadi pemicu terjadinya tawuran warga, perkelahian dan keributan, Menganggu ketertiban umum serta Mengganggu kekhusukan dalam beribadah.(AJn)

BACA JUGA :  PENYERAHAN PENYALURAN DANA DESA DAN BLT DANA DESA DI KALTENG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.