Polresta Palangka Raya – Pengawasan protokol kesehatan (prokes) pada kawasan sekolah digelar oleh Satpol PP Kota Palangka Raya dengan didampingi Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng dan instansi terkait lainnya.
Pengawasan itu pun digelar dengan melakukan patroli pada sekolah-sekolah di wilayah Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dipimpin oleh Kabid Gakda Satpol PP Kota Palangka Raya, Djoko Widodo, Rabu (3/11/2021) mulai pukul 08.00 WIB.
Personel Polresta Palangka Raya, Aipda Noor Ifansya bersama rekannya yang turut dalam kegiatan tersebut menerangkan, pengawasan dilakukan pada SD, SMP Islam Darussalam, SD, SMP, SMA Katholik Palangka Raya dan SMPN-2 Palangka Raya.
“Pengawasan dilakukan dengan mengecek kelengkapan standar prokes di sekolahan yang sedang melakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas, yang berdasarkan Surat Edaran Mendikbud Nomor 4 Tahun 2021,” terang Ifan.
Kegiatan pengawasan pun berlangsung secara seksama, dengan meninjau kondisi pemberlakuan pembelajaran antar guru dan murid, serta mengecek ketersediaan fasilitas yang menunjang standar prokes.
“Selama pengawasan berlangsung, beberapa sekolah tersebut sudah menerapkan dan memperhatikan prokes sesuai dengan anjuran Pemerintah serta memprioritaskan Kesehatan dan keselamatan dalam penyelengaraan PTM,” pungkas Ifan. (pm)