Polresta Palangka Raya – Bagian SDM Polresta Palangka Raya memberikan latihan pembinaan para Calon Siswa (Casis) Pendidikan dan Pembentukan (Diktuk) Polri Tahun Anggaran 2022 Polda Kalteng.
Kegiatan tersebut dilakukan dengan memberikan latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) yang digelar pada Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Senin (21/3/2022) siang.
Kabag SDM, AKP Uni Subiyanti menjelaskan, pelatihan dan penyampaian materi tersebut dilakukan guna mempersiapkan para casis untuk mengikuti tes dan seleksi Penerimaan Polri Polda Kalteng pada Tahun 2022 mendatang.
“Pelatihan ini merupakan salah satu program kerja dari Bagsumda guna mempersiapkan calon personel Polri yang berkompeten, baik itu dari segi fisik, mental hingga keperibadian,” ungkap Kabag SDM.
Selain memberikan pelatihan tersebut, personel Bag SDM Polresta Palangka Raya pun melakukan pola pengasuhan kepada para casis guna menjaga kondisi kesehatan jesmani maupun rohani mereka.
“Pengasuhan dilakukan mulai dari kegiatan latihan, olahraga, menjaga kesehatan, mengarahkan pola makan serta kegiatan ibadah kerohanian kepada para casis tersebut, guan menciptakan calon Bhayangkara yang berkompeten,” pungkas AKP Uni. (pm)