Cegah Gangguan Kamtibmas, Satsamapta Polresta Palangka Raya Patroli Kawasan Bank

oleh -

Polresta Palangka Raya – Bank merupakan salah satu objek vital yang keberadaannya sangat berpengaruh penting bagi hajat kehidupan masyarakat dan kestabilan perekonomian suatu negara, yang wajib untuk dijaga keamanannya.

Menanggapi hal tersebut, Kasatsamapta Polres Palangka Raya, Polda Kalteng, AKP Gatoot Sisworo, S.Sos. mengarahkan personelnya untuk melakukan patroli kawasan bank di sekitaran wilayah hukumnya, Rabu (3/11/2021) mulai pukul 09.00 WIB.

Patroli tersebut dilakukan oleh Briptu Yulistiro dan Bripda Anggi, yakni salah satunya pada Bank Sinarmas yang berada di Jalan Tjilik Riwut Km. 1, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, serta berdialog bersama Satpam yang berjaga

“Selalu tingkatkan kewaspadaan terhadap tindak kriminalitas yang dapat terjadi kapan dan di mana saja, karena aksi kejahatan dapat terjadi apabila para pelaku mendapatkan celah dan kesempatan,” imbau Yulistiro kepada Satpam yang berjaga.

Selain itu dirinya juga mengingatkan agar senantiasa menerapkan protokol kesehatan (prokes) saat melaksanakan tugas sehari-hari, mengingat masih melandanya Pandemi Covid-19 saat ini.

“Selalu ingat untuk memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan, serta membatasi moblitas dan interaksi (5M), agar terhindar dari resiko penularan Covid-19,” pungkasnya. (pm)

BACA JUGA :  Satsamapta Polresta Palangka Raya Pam dan Jaga Keamanan Vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Panarung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.