Jaga Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Sabangau Giatkan Patroli DDS

oleh -
Jaga Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Sabangau Giatkan Patroli DDS 1

Polresta Palangka Raya – Personel Polsek Sabangau Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng terus berupaya menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif dengan meningkatkan kegiatan Patroli.

Sebagaimana yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Kereng Bengkirai Aiptu F.E. Sihotang dengan melaksanakan patroli sambang DDS (door to door system) saat menyambangi warga di bilangan Jalan Manduhara Rt.005/Rw.001 Kecamatan Sabangau Kota Palangka Ray, Selasa (17/5/2022) siang.

Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Budi Santosa, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Sabangau Iptu Dhini Fitriana Lestari menjelaskan selain mewujudkan Kamtibmas kondusif, patroli tersebut juga bertujuan untuk menjalin kemitraan dengan hadirnya anggota Polri ditengah masyarakat.

Kapolsek menambahkan, anggota Bhabinkamtibmas dilapangan juga terus menyampaikan imbauan protokol Kesehatan (Prokes) dan 5M kepada masyarakat guna mencegah penularan Covid-19 serta berpesan agar jangan ragu untuk menghubungi Polsek Sabangau apabila melihat atau mengetahui adanya pristiwa pidana maupun gangguan Kamtibmas. (b1b)

BACA JUGA :  Komitmen Cegah Karhutla, Ini Yang Dilakukan Personel Polsek Rakumpit

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.