Jaga Kamtibmas, Piket SPKT Polsek Bukit Batu Sambangi Pasar Malam

oleh -
Jaga Kamtibmas, Piket SPKT Polsek Bukit Batu Sambangi Pasar Malam 1

Polresta Palangka Raya – Kepolisian Sektor Bukit Batu, Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng terus bekerja maksimal mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayahnya dengan rutin melakanakan patroli.

Sebagaimana yang dilaksanakan oleh Piket SPKT Polsek Bukit Batu Aipda Poniman dan Aipda Joko Prasojo dengan berpatroli dan menyambangi kegiatan masyarakat di pasar malam yang berlangsung di bilangan Jalan Pangkalima Jaya Kelurahan Tangkiling, Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya, Sabtu (15/1/2022) malam.

Poniman mengatakan, patroli yang dilakukan tersebut juga bertujuan untuk menjalin silaturrahmi dan kemitraan dengan kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat sekaligus mencegah penyebaran virus corona dengan mensosialisasikan protokol kesehatan.

“Mari bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban untuk kepentingan bersama, apabila mengetahui adanya gangguan Kamtibmas maupun kriminalitas, jangan segan untuk segera melaporkan kepada kami,” pungkasnya. (bib)

BACA JUGA :  Polsek Pahandut Laksanakan Pengamanan Peaksanaan Turnamen Mini Soccer Kapolda Kalteng Cup 2022

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.