Polresta Palangka Raya – Berbagai upaya dilakukan Polsek Cempaga jajaran Polres Kotawaringin Timur (Kotim) dalam menjaga situasi Kamtibmas yang ada di wilayah hukumnya.
Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H., memerintahkan personelnya untuk menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).
Dengan menyambangi sejumlah tempat yang ada di Komplek Pasar Kahayan, KRYD regu 3 berusaha memberikan rasa aman kepada pembeli dan pedagang.
Ditempat ini, para petugas pun mengimbau agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan Kamtibmas, Selasa (22/03/2022) pagi.
“Karena, seperti diketahui bersama ancaman gangguan Kamtibmas pada bulan Ramadhan merupakan suatu permasalahan yang harus mendapatkan perhatian kita semua,” kata Kapolresta melalui Padal Iptu Judin.
Disamping menyampaikan pesan – pesan Kamtibmas, para personel yang tergabung dalam KRYD regu 3 ini juga membagi – bagikan masker gratis.(dk_reborn)