Kapolresta Palangka Raya Hadiri Peresmian Pasar Wadai Ramadhan

oleh -
Kapolresta Palangka Raya Hadiri Peresmian Pasar Wadai Ramadhan 1

Polresta Palangka Raya – Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng, Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H. menghadiri kegiatan peresmian Pasar Wadai Ramadhan pada wilayah hukumnya.

Peresmian itu pun dilakukan pada Pasar Wadai Ramadhan yang berada di kompek Pasar Kahayan, Jalan Tjilik Riwut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, dengan diresmikan secara langsung oleh Wali Kota, H. Fairid Napairin, Senin (4/4/2022) sore.

Kapolresta pun menghadiri peresmian tersebut dengan didampingi oleh Wakapolresta, AKBP Andiyatna, S.I.K., M.H. bersama para Pejabat Utama (PJU) kesatuannya.

“Pasar Wadai Ramadhan yang diresmikan ini merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap pertumbuhan perekonomian masyarakat Kota Palangka Raya di tengah Pandemi Covid-19 saat ini,” ungkap Kapolresta.

Hal itu pun diungkapkannya sesuai dengan penyataan yang diungkapkan oleh Wali Kota Palangka Raya saat meresmikan Pasar Wadai Ramadhan pada kawasan tersebut yang dilakukan secara simbolis dengan pemotongan pita.

“Dengan adanya Pasar Wadai Ramadhan ini semoga dapat menjadi berkah bagi para pedagang maupun masyarakat Kota Palangka Raya dalam momen Ibadah Puasa dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah mendatang,” tuturnya.

Meskipun demikian, Kombes Pol. Budi pun berpesan kepada seluruh masyarakat Kota Palangka Raya untuk tidak lengah dalam hal penerapan protokol kesehatan (prokes) mengingat Pandemi Covid-19 yang masih melanda hingga saat ini.

“Kepada masyarakat Kota Palangka Raya diharapkan dapat senantiasa disiplin menerapkan prokes guna mencegah resiko penularan Covid-19, serta turut menjaga kondisi kamtibmas dan toleransi antar umat beragama di Bulan Suci Ramadhan ini,” imbaunya.

Guna memastikan hal tersebut, Polresta Palangka Raya bersama polsek-polsek jajarannya pun mengerahkan para personelnya guna melakukan pengamanan dan pendampingan rangkaian kegiatan masyarakat di Bulan Ramadhan saat ini, termasuk salah satunya pada pasar wadai tersebut.

BACA JUGA :  Kasi Propam Polresta Palangka Raya Apresiasi Gaktibplin di Polsek Bukit Batu

“Saya atas nama pribadi dan kedinasan mengucapkan Marhaban Ya Ramadhan, selamat menjalankan Ibadah Puasa 1443 Hijriah kepada seluruh Umat Muslim di Kota Palangka Raya, mohon maaf lahir dan batin,” pungkas Budi. (pm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.