Meskipun Hujan Deras, Polresta Palangka Raya Tetap Laksanakan Apel Pagi Kesatuan

oleh -
Meskipun Hujan Deras, Polresta Palangka Raya Tetap Laksanakan Apel Pagi Kesatuan 1

Polresta Palangka Raya – Di tengah hujan deras yang mengguyur wilayah hukumnya, Kepolisian Resor Kota Palangka Raya, Polda Kalteng tetap disiplin untuk melaksanakan apel pagi kesatuannya.

Apel tersebut digelar pada halaman lobi Gedung Utama Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang kali ini dipimpin oleh Kasat Resnarkoba, Kompol Asep Deni Kusmaya, Selasa (19/4/2022) pagi.

Berlangsung pada pukul 08.00 WIB, apel pagi Polresta Palangka Raya itu pun dilakukan absensi oleh Seksi Propam kepada seluruh Satuan Fungsi (Satfung) yang hadir, guna mengecek kehadiran dan kelengkapan para personel.

“Meskipun sedang dalam cuaca hujan seperti ini, apel pagi harus tetap kita laksanakan guna mempersiapkan pelaksanaan tugas yang akan dilakukan, termasuk juga untuk mengecek kondisi maupun absensi para personel,” ungkap Kasat Resnarkoba.

Seusai dilakukan abensi oleh Seksi Propam, Kompol Asep pun melanjutkan berjalannya apel pagi dengan menyampaikan beberapa amanat kepada para peserta apel pada saat itu, mulai dari pelaksanaan tugas hingga kondisi kamtibmas terkini.

“Pada hari ini Polresta Palangka Raya akan melakukan pengamanan (pam) pada kegiatan Vaksinasi Covid-19 massal yang digelar pada beberapa lokasi, baik itu pada fasilitas kesehatan maupun tempat-tempat umum,” tuturnya.

Selain itu, Polresta Palangka Raya juga akan turut mendampingi kegiatan yang akan digelar oleh pihak Lapas Kelas IIA Palangka Raya, sebagai wujud sinergitas diantara kedua instansi tersebut.

“Diharapkan kepada rekan-rekan yang terlibat dalam Surat Perintah (Sprin) pelaksanaan tugas tersebut dapat mempersiapkan diri serta melaksanakannya sesuai dengan waktu yang ditentukan sebaik mungkin,” tegas Asep.

Apel pagi kesatuan itu pun berjalan dengan aman, lancar, tertib dan kondusif serta menyesuaikan dengan standar prokes, yang seusainya dilanjutkan dengan pelaksanaan tugas masing-masing satuan fungsi Polresta Palangka Raya. (pm)

BACA JUGA :  Sembari Pam Bandara Tjilik Riwut, Polresta Palangka Raya Dampingi Vaksinasi Covid-19

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.