Siapkan Pelaksanaan Tugas, Polresta Palangka Raya Gelar Apel Pagi Kesatuan

oleh -
Siapkan Pelaksanaan Tugas, Polresta Palangka Raya Gelar Apel Pagi Kesatuan 1

Polresta Palangka Raya – Guna mempersiapkan dan mengawali pelaksanaan tugas kepolisian yang diembannya, Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng pun menggelar apel kesatuan di pagi hari.

Apel tersebut digelar pada lapangan Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang kali ini dipimpin oleh Wakasat Samapta, Iptu I Ketut Warsa, Rabu (5/1/2022) mulai pukul 07.00 WIB.

Keberlangsungan apel tersebut diawasi secara ketat oleh Seksi Propam yang dikomandoi oleh Ipda Tumijan agar dapat berjalan dengan aman dan tertib, serta menjaga kedisiplinan para peserta apel dalam hal kehadiran.

“Pengecekan absensi dilakukan oleh Seksi Propam sebelum dimulainya apel pagi yang kemudian dilaporkan kepada pimpinan apel, apabila ada personel yang tidak hadir wajib diketahui alasan dan keberadaannya,” jelas Wakasat Samapta.

Dalam kesempatan apel pagi itu juga para pimpinan Polresta Palangka Raya menggunakannya untuk menyampaikan amanat maupun arahan kepada seluruh personelnya, terkait kondisi kamtibmas maupun kegiatan yang akan dilaksanakan.

“Agar seluruh personel Polresta Palangka Raya mengetahui kondisi kamtibmas di wilayahnya saat ini, terutama terkait situasi yang menonjol dan menjadi atensi dari para pimpinan Polri,” ungkap Iptu I Ketut Warsa.

Menanggapi Pandemi Covid-19 yang masih melanda hingga saat ini, Polresta Palangka Raya juga menerapkan secara ketat standar penerapan protokol kesehatan (prokes) saat apel tersebut berlangsung.

“Prokes wajib diterapkan selama apel berlangsung, seperti memakai masker, menjaga jarak antar fisik, mencuci tangan sebelum maupun sesudah apel serta langkah-langkah yang dianjutkan lainnya,” pungkas Ketut. (pm)

BACA JUGA :  Bhabinkamtibmas Kelurahan Pahandut Monitoring Pelaksanaan Peringatan Isra Miraj Di Masjid Nurul Islam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.