Polres Pulang Pisau – Polres Pulang Pisau melaksanakan Gelar Operasi yang di pimpin oleh Kapolres Pulang Pisau AKBP. Kurniawan Hartono, S.I.K., yang bertempat di Aula Parama Satwika Polres Pulang Pisau. Rabu (13/04/2022) pagi.
Kegiatan yang di hadiri oleh Waka Polres Pulang Pisau Kompol Nandi Nurgaha, S.IP., S.I.K., PJU Polres Pulang Pisau serta Para Kapolsek Jajaran Polres Pulang Pisau itu bertujuan untuk mengavaluasi kinerja setiap Satuan Kerja selama bulan Maret 2022, Bisa di simpulkan apakah pelaksanaan tugas setiap satker tersebut berjalan lancar tanpa ada kendala.
Dalam kegiatan tersebut di lakukan pemaparan dari masing – masing kasatker dan Polsek Jajaran, yang di maksudkan untuk mengetahui apakah dalam pelaksanaan tugas sehari – hari memiliki kendala yang dapat menghambat kinerja personil di masing – masing satker.
Kapolres Pulang Pisau AKBP. Kurniawan Hartono, S.I.K., menyampaiakn bahwa, pada dasarnya pelaksanaan tugas sehari – hari oleh setiap satker dan Polsek tergantung dari kualitas personil yang ada tersebut, maksudnya jika memang kita menginginkan untuk meningkatkan hasil dari pelaksanaan tugas sehari – hari, maka haruslah personil kita terlebih dahulu yang di tingkatkan SDM nya, contohnya mungkin setiap personil haruslah menguasai tugasnya dengan cara mengikuti pelatihan yang sering di laksanakan oleh Polda Kalteng.
Dengan meningkatkan kualitas SDM Personil Polri yang ada di setiap satker dan Polsek Jajaran, maka untuk mencapai hasil yang memuaskan kita akan sangat mudah mendapatkannya dan untuk para kasatker dan Kapolsek Jajaran agar sesering mungkin mengadakan kegiatan untuk menjalin tali silaturahmi dengan Instansi Terkait dan Para Tokoh-tokoh, sehingga kita akan mengetahui apa saja masalah – masalah yang personil kita hadapi yang mungkin dapat menghalangi pelaksanaan tugas kedepanya. Kata Kapolres.
Pada pelaksanaan gelar Operasi tersebut Waka Polres juga menyampaikan kepada para kasatker terutama para Kapolsek untuk membuat inovasi-inovasi yang berhubungan dengan Program Vaksinasi dan juga Inovasi yang berdampak pada Persiapan menyambut Perayaan Paskah Nabi Isa Al-Masih dan Hari Raya Idul Fitri.