Polres Pulang Pisau – Personel Polsek Maliku, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, masih gencar melaksanakan kegiatan maskerisasi sebagai upaya pencegahan meluasnya penyebaran Virus Covid – 19 di wilayah hukum Polsek Maliku, Rabu (27/10/2021) Pagi.
Dalam kegiatan ini Personel Polsek Maliku menyampaikan himbauan Prokes dan pembagian Masker gratis sebagai wujud kepedulian selama pandemi Covid – 19, Personel Polsek Maliku juga mengajak warga masyarakat untuk menerapkan Gerakan 5M dalam kehidupan sehari – hari diantaranya Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan dan Membatasi Mobilitas dan Interaksi dalam kehidupan sehari – hari selama Pandemi Covid – 19
Kapolres Pulang Pisau, AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., melalui Kapolsek Maliku Ipda Laaser Kristovor, S.H., menyampaikan, selain melaksanakan himbauan dan sosialisasi yang terus kami giatkan selama Pandemi Covid – 19 ini, kami juga membangun kesadaran warga masyarakat dengan membagikan masker, semoga dengan upaya pencegahan ini kita mampu untuk meminimalisir penularan Virus Covid – 19
“Kami berharap kepada semua lapisan warga masyarakat, ayo kita patuhi Protokol Kesehatan selama wabah Pandemi Virus Covid – 19 dan mari kita jaga kesehatan kita dengan sebaik mungkin,” tutup Kapolsek Maliku Ipda Laaser Kristovor, S.H.