Kapolsek Serhul dan Anggotanya Salurkan Bantuan Sosial Langsung ke Rumah Warga

oleh -
Kapolsek Serhul dan Anggotanya Salurkan Bantuan Sosial Langsung ke Rumah Warga 1

Kuala Pembuang (Dayak News) – Kamis (29/02/2024), Kapolsek Serhul, Ipda Royen Siahaan, S.H., beserta anggotanya, turun langsung menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada sejumlah warga di Desa Tumbang Manjul, Kecamatan Seruyan Hulu.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Serhul untuk memastikan bahwa bantuan sosial disalurkan kepada mereka yang benar-benar membutuhkan. Dengan mendatangi langsung rumah-rumah warga, mereka dapat memastikan bahwa bantuan sosial diterima oleh orang-orang yang tepat dan layak menerima.

Ipda Royen Siahaan menyatakan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polsek Serhul terhadap warga masyarakat yang kurang mampu atau membutuhkan bantuan. Tujuan lainnya adalah untuk membangun rasa solidaritas dan kemitraan yang erat antara kepolisian dengan masyarakat.

Dalam interaksi dengan warga penerima bantuan, banyak di antara mereka yang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polri atas kepedulian dan perhatian yang ditunjukkan terhadap beban ekonomi rakyat.

“Kami sengaja menyerahkan bantuan ini secara langsung ke rumah-rumah warga (door to door) agar dapat memastikan bahwa bantuan tersebut sampai kepada orang-orang yang tepat. Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban mereka dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” jelas Kapolsek Serhul.

Langkah ini diharapkan tidak hanya memberikan bantuan materiil, tetapi juga menyiratkan pesan bahwa kepolisian adalah mitra yang peduli dan siap membantu masyarakat dalam mengatasi berbagai kesulitan yang dihadapi. (PR/Den)

Simak berita dan artikel lainnya di Google News

BACA JUGA :  LUAR BIASA!! KAPOLRES SERUYAN BERIKAN CONTOH POSITIF UNTUK ANGGOTA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.