Kasat Intelkam Polres Seruyan Himbau Masyarakat dan Sambangi Tokoh Masyarakat Desa Lanpasa

oleh -
Kasat Intelkam Polres Seruyan Himbau Masyarakat dan Sambangi Tokoh Masyarakat Desa Lanpasa 1

Kuala Pembuang (Dayak News) – Minggu ini, Kapolres Seruyan, AKBP Priyo Purwanto, S.I.K., melalui Kasat Intelkam Polres Seruyan, IPTU Fahroni, melakukan himbauan kepada masyarakat sekaligus melakukan sambang terhadap tokoh masyarakat Desa Lanpasa, Kecamatan Seruyan Raya, Kabupaten Seruyan.

Tujuan kegiatan tersebut adalah untuk meredam potensi aksi pelanggaran hukum yang terjadi di Desa Lanpasa. Dalam pertemuan tersebut, Kasat Intelkam Polres Seruyan menekankan pentingnya kerjasama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Seruyan, khususnya Desa Lanpasa.

Ia meminta kepada tokoh masyarakat dan seluruh warga agar bersabar dalam menyelesaikan permasalahan yang ada, serta tetap menjaga keharmonisan dan ketentraman dalam masyarakat. Lebih lanjut, ia mengingatkan agar tidak melakukan tindakan yang melanggar hukum, yang dapat memicu potensi konflik di lingkungan masyarakat Desa Lanpasa.

Kasat Intelkam Polres Seruyan menegaskan bahwa pihak kepolisian akan terus memantau dan mengawasi setiap permasalahan yang terjadi di Kabupaten Seruyan. Tindakan hukum akan diberlakukan terhadap oknum yang melanggar hukum atau melakukan tindak pidana. Penyelidikan dilapangan juga akan terus dilakukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Seruyan.

Dengan demikian, diharapkan situasi harkamtibmas tetap kondusif dan terjaga di Wilayah Kepolisian Resort Seruyan. (PR/Den)

Simak berita dan artikel lainnya di Google News

BACA JUGA :  SATPOLAIRUD POLRES SERUYAN MEMBERIKAN IMBAUAN KESELAMATAN BERLAYAR DI PERAIRAN DAS SERUYAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.