Laksanakan Jumat Curhat, Polsek Seruyan Hilir Eratkan Komunikasi dan Silaturahmi dengan Masyarakat

oleh -
Laksanakan Jumat Curhat, Polsek Seruyan Hilir Eratkan Komunikasi dan Silaturahmi dengan Masyarakat 1

Kuala Pembuang (Dayak News) — Kegiatan Jumat Curhat yang aktif dijalankan oleh Polsek Seruyan Hilir, Polres Seruyan menjadi salah satu upaya Polri untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat.

Seperti yang dilaksanakan di Tempat Penampungan Ikam Desa Sungai Undang, Jumat (24/11/2023) yang dipimpin Kapolsek Seruyan Hilir IPDA Robby Sandrajaya, S.E., M.M. didampingi Kanit SPKT III Bripka Imam Arifin, Kanit Samapta Bripka Fitra P, dan Briptu Warlin.

Kapolres Seruyan AKBP Priyo Purwanto, S.I.K., melalui Kapolsek Seruyan Hilir, IPDA Robby Sandrajaya, S.E, M.M., mengatakan, program Jumat Curhat yang aktif dijalankan Polsek Seruyan Hilir dan jajaran adalah salah satu upaya Polri untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat.

Silaturahmi adalah bagian dari sambang kamtibmas dengan masyarakat. Selain itu juga untuk mengetahui permasalahan dan harapan masyarakat secara langsung,” ungkap Robby.

Ia berharap, dengan adanya komunikasi dalam kegiatan Jumat Curhat akan terjalin hubungan yang baik antara Polri dengan masyarakatan serta mampu menyerap aspirasi dan menekan potensi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Seruyan Hilir.

“Kami tidak bisa menjaga keamanan kecamatan Seruyan Hilir ini sendirian tanpa adanya doa, dukungan, dan bantuan dari para tokoh yang ada, untuk itu melalui kegiatan ini diharapkan terjalin sinergitas itu,” imbuhnya. (PR/Den)

Simak berita dan artikel lainnya di Google News

BACA JUGA :  Satlantas Polres Seruyan Patroli Malam Antisipasi Gangguan Keamanan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.