Kuala Pembuang (Dayak News) — Regu KRYD Wilayah hukum Polres Seruyan menyambangi Masyarakat yang lagi bersantai,Sabtu (22/4/2023).
Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari kegiatan patroli dialogis dalam menciptakan Kamtibmas yang kondusif.
Pada kunjungan tersebut, Anggota Patroli Mengajak Masyarakat bersama untuk ikut berpatisipasi dalam menjaga Kamtibmas.
Kapolres Seruyan AKBP Ampi Masies Von Bulow, S.I.K.,M.H. Melalui Perwira pengendali setelah dikonfirmasi usai kegiatan. Pihaknya menyebutkan kegiatan sambang ini dilakukan untuk bersilaturahmi menjalin kedekatan dan keakraban diantara petugas dan masyarakat.
“Melalui kegiatan ini kita perkuat sinergitas dan sampaikan pesan-pesan Kamtibmas,” ujarnya
Selain itu, diminta juga meminta masyarakat agar tidak sungkan untuk melaporkan kepada pihak keamanan jika ada masalah atau membutuhkan bantuan.
“Jangan ada lagi yang disungkan, melalui kegiatan ini sampaikan saja ke petugas jika ada kendala, jika ada butuh bantuan. Kami Polri siap membantu,” (PR/Den)