Kuala Pembuang (Dayak News) — Polsek Seruyan Tengah, melalui Bhabinkamtibmas Desa Sukamulya Aipda Miskam, S.A.P., melaksanakan pengecekan pekarangan pangan bergizi milik warga setempat pada Senin (06/01/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Ketahanan Pangan yang meliputi sektor peternakan, pertanian, dan perikanan.
Pekarangan yang dikelola oleh Sdr. Ali Yahron mencakup peternakan mentok dan kambing, tanaman jagung, serta kolam ikan lele. Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan edukasi kepada masyarakat agar memanfaatkan lahan pekarangan untuk mendukung ketahanan pangan secara mandiri, menjaga situasi kamtibmas, serta mempererat kerja sama dengan pemerintah dan instansi terkait.
Hasil kegiatan menunjukkan tingginya dukungan masyarakat terhadap program pemerintah dan terjalinnya komunikasi yang baik antara Polri, pemerintah desa, dan warga. Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan kondusif. (PR/Den)