Pengecekan Perkembangan Jagung di PT. Mitra Karya Agroindo: Dukung Program Ketahanan Pangan

oleh -
Pengecekan Perkembangan Jagung di PT. Mitra Karya Agroindo: Dukung Program Ketahanan Pangan 1

Kuala Pembuang (Dayak News) — Kapolsek Seruyan Tengah, AKP Nanang Mauludi, S.H., melalui Bhabinkamtibmas Desa Sandul, AIPDA Dedi Irawan, S.H., melaksanakan pengecekan terhadap perkembangan tanaman jagung di PT. Mitra Karya Agroindo Kebun Nahiyang, Desa Sandul, Kecamatan Batu Ampar , Rabu (05/03/2025) pukul 09.30 WIB.

Kegiatan ini dilakukan setelah penanaman serentak 1 juta hektar pada 21 Januari 2025, sebagai bagian dari mendukung program ketahanan pangan nasional.

Hasil pengecekan menunjukkan bahwa tanaman jagung telah tumbuh dengan tinggi bervariasi antara 55 cm hingga 62 cm. Penanaman jagung di area seluas 15 hektar juga terus berlanjut, dengan 10 hektar lahan sudah dapat ditanami. Meskipun cuaca yang tidak menentu menghambat pertumbuhan tanaman, perusahaan tetap melaksanakan penyiraman setiap sore untuk menjaga kondisi tanaman tetap optimal. Pengecekan ini juga mengingatkan pengurus lahan untuk terus berkoordinasi dengan pihak terkait guna mengatasi kendala yang mungkin muncul.

Kegiatan pengecekan ini berjalan lancar dan kondusif, menunjukkan komitmen Polsek Seruyan Tengah dalam mendukung kelancaran program ketahanan pangan. Dengan adanya koordinasi yang baik antara pihak perusahaan dan Polsek, diharapkan proyek penanaman jagung ini dapat berjalan sukses dan memberikan manfaat bagi masyarakat serta perekonomian daerah.  (PR/Den)

Simak berita dan artikel lainnya di Google News

BACA JUGA :  Kanit Reskrim Polsek Seruyan Hulu Polres Seruyan Tindak Lanjuti Pengaduan Masyarakat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.