Satlantas Polres Seruyan Gelar Patroli di Lokasi Rawan Laka Lantas

oleh -
Satlantas Polres Seruyan Gelar Patroli di Lokasi Rawan Laka Lantas 1

Kuala Pembuang (Dayak News) — Personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Seruyan rutin melaksanakan giat patroli pagi di daerah yang rawan kecelakaan lalu lintas (laka lantas) dan pelanggaran lalu lintas, Jumat (07/02/2025) pukul 09.00 WIB.

Patroli kali ini digelar di beberapa titik yang dianggap rawan, khususnya di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman KM.65 hingga KM.145 (Sampit – Pangkalan Bun). Langkah ini dilakukan guna mengantisipasi potensi kecelakaan serta meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas.

Kapolres Seruyan melalui Kasat Lantas Polres Seruyan, AKP Sugeng, S.E., M.M., menjelaskan bahwa kegiatan patroli ini bertujuan tidak hanya untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, tetapi juga sebagai langkah utama dalam mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah rawan tersebut.

“Patroli ini merupakan upaya preventif guna meminimalisir angka kecelakaan lalu lintas serta mengedukasi masyarakat agar lebih disiplin dalam berkendara. Kami berharap, dengan adanya patroli ini, masyarakat dapat semakin sadar akan pentingnya keselamatan di jalan,” ujar AKP Sugeng.

Satlantas Polres Seruyan jajaran Polda Kalteng akan terus mengintensifkan kegiatan patroli serupa demi menciptakan situasi lalu lintas yang aman dan kondusif, khususnya bagi masyarakat yang tengah beraktivitas dari pagi hingga siang hari. (PR/Den)

Simak berita dan artikel lainnya di Google News

BACA JUGA :  Berikan Arahan Perwira Pengendali Sampaikan Ini kepada Tim Patroli Polres Seruyan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.