Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polres Seruyan jajaran Polda Kalteng – Pagi ini Wakapolres Seruyan Kompol Yudha Setiawan ,S.H.,S.I.K, mengajak bercanda dan beri motivasi anak saat mengikuti vaksinasi merdeka yang menyasar kepada Anak Usia 11-16 Tahun di Sekolah Dasar Negeri 3 Kuala Pembuang II Kec. Seruyan Hilir Kab. Seruyan. Kamis (13/01/2022).
Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. yang di wakili Wakapolres Seruyan Kompol Yudha Setiawan ,S.H.,S.I.K, berkeliling melihat suasana vaksinasi anak tersebut. Dan sesekali, nampak turut menghibur anak-anak yang saat divaksin.
Yudha juga mengajak anak anak yang sedang mengikuti vaksinasi bercanda dan memberikan motivasi. Kata beliau,
“Sakit nggak ? Nggak sakit kan ? Biar sehat, ayo tangannya gini (mengepal), saya berani (disuntik vaksin), dan saya sehat. Semangat !!”
Kegiatan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun bertujuan untuk menciptakan herd immunity bagi anak usia 6-11 tahun. Dengan dilakukan vaksinasi terhadap anak diharapkan dapat meningkatkan kekebalan tubuh mereka terhadap virus Covid -19. Saat ini kita berdampingan dengan virus Covid-19, jangan pernah kendor untuk mematuhi protokol kesehatan,” pungkasnya (As)