Pulang Pisau,(Dayak News). Dua sungai besar di Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis), yakni sungai Kahayan dan sungai Sebangau masih dijadikan sebagai sumber bahan baku air untuk mandi, cuci dan kakus (MCK).
Dilihat secara kualitas masih dinilai aman, demikian Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pulang Pisau, Wartony di Pulpis, Selasa (26/3/19).
Ditegaskan, kualitas air Sungai Kahayan dan air sungai Sebangau di Kabupaten Pulpis masih dalam kategori aman dan layak untuk dikonsumsi.
Berdasarkan hasil uji pada tahun sebelumnya air Sungai Kahayan dan Sungai Sebangau masih tergolong cemar ringan dan belum melampaui ambang batas.
Dimana air tersebut masih layak dikonsumsi namun harus tetap disarankan dengan melakukan fermentasi, baik dilakukan dengan penyaringan dan lain sebagainya.
“Apa lagi air Sungai Kahayan itu menjadi bahan baku untuk PDAM daerah setempat,” ucapnya.
Ia menjelaskan, saat ini pihaknya tengah melakukan pengecekan kualitas air di dua sungai itu, hal ini untuk melihat sejauh mana tingkat pencemaran air Sungai Kahayan dan Sungai Sebangau.
Wartony menambahkan, pihaknya rutin mengambil sampel kualitas air per triwulan, dan ditahun ini ada sebanyak empat kali pihaknya melakukan pengecekan dalam satu tahun.
ia berharap ada peran serta masyarakat untuk turut menjaga agar kualitas air tidak tercemar agar mendapatkan kualitas yang baik untuk lingkungan dan ekosistem. (Dayak News/Don/BBU).