Kuala Pembuang (DayakNews) –Polres Seruyan–Selasa Pagi Seperti Biasa Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kasat Binmas AKP Wawan Ayana Bersama Personil Binmas dan Perwakilan Bhabinktibmas telah dilaksanakan kegiatan Focus Group Discussion dalam rangka meningkatkan sinergitas antar stakeholder guna mempersiapkan penyelenggaraan pembelajaran tatap muka di era pandemi guna mempersiapkan generasi cerdas untuk Indonesia maju di Hotel Aquarius Boutique Jl.Imam Bonjol, Kota Palangka Raya Prov.Kalimantan Tengah.Selasa Pagi,(21/9/21)
Dalam pelaksanaan Focus Group Discussion dibuka langsung oleh DIR BINMAS POLDA KALTENG KOMBES POL EBET GUNANDAR, S.I.K. dan dihadiri para KASAT BINMAS Polres Jajaran, Kepala Dinas pendidikan Kota palangkaraya beserta Bhabinkamtibmas polres jajaran Polda Kalimantan Tengah.
Kasat Binmas Polres Seruyan AKP Wawan Ayana Menyampaikan Dalam pembelajaran tatap muka di era pandemi harus diperhatikan Protokol Kesehatannya, sehingga tidak menjadi claster baru di sekolah dan Kesehatan dan keselamatan peserta didik, tenaga kependidikan, keluarga dan masyarakat merupakan prioritas utama dalam menetapkan kebijakan pembelajaran.
“Peran aktif kepala satuan pendidikan, stake holder, dan pemerintah daerah dibutuhkan untuk memastikan pembelajaran tatap muka terbatas dapat berjalan dengan aman, Perlunya pembentukan satgas covid 19 disatuan pendidikan.
Kasat Binmas AKP Wawan Ayana menambahkan Tenaga pendidik harus memiliki data tenaga pendidik, Siswa, yang rentan sakit sehingga bisa mencegah penularan virus covid 19 di Kab.Seruyan.(PR/Den)