
Kuala Kapuas – Polsek Kapuas Hilir jajaran Polres Kapuas Polda Kalimantan Tengah melaksanakan koordinasi dengan tokoh agama Nasrani menjelang perayaan Paskah tahun 2022 Dikecamatan Kapuas Hilir Kabupaten Kapuas, Rabu (13/4/2022). Pagi Pukul 09.00 wib.
Kapolsek Kapuas Hilir Akp Volvy Apriana, S.Pd., M.A., melalui Waka polseknya Iptu Warsiyanta, S.E., menyampaikan imbauan kamtibmas kepada Ketua Resor Kapuas Hilir sebagai tokoh agama Nasrani Pendeta Oktavianti, S.Th., agar bersama – sama bersinergi demi terciptanya situasi yang aman menjelang perayaan Paskah Tahun 2022 yang bertepatan dengan Bulan Ramadhan 1443 H diwilayah hukum Polsek Kapuas Hilir, karena keamanan bukan hanya tanggung jawab dari pihak kepolisian saja tetapi harus dengan peran serta dari para tokoh agama dan seluruh masyarakat.
Kami Polsek Kapuas Hilir sebagai aparat Polri mengharapkan agar saling berbagi informasi terkait dengan kegiatan dan pelaksanaan perayaan ibadah Paskah nantinya, sehingga pada saat berlangsungnya perayaan ibadah Paskah dapat berjalan dengan aman dan damai, disampaikan juga imbauan agar pada saat berlangsungnya ibadah agar tertib pada penerapan Prokes Pemerintah tentang pencegahan dari penularan covid-19, seperti gunakan Masker, mencuci tangan dengan sabun pada air yang mengalir sebelum memasuki gereja.
Waka Polsek berpesan, “ agar para pendeta yang gerejanya akan melaksanakan perayaan ibadah Paskah, untuk menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat, pungkasnya. (en)