Polres Kotawaringin Barat (kobar) Jajaran Polda Kalimantan Tengah – Kapolres kobar AKBP BAYU WICAKSONO, S.H., S.I.K., M.Si. saat melaksanakan kunjungan ke tempat pelaksanaan vaksinasi massal yang di selenggarakan Polsek Kumai di Halaman Masjid Jami Nurul Hikma Bundaran Bahari Desa Sungai Kapitan, Kecamatan Kumai Kabupaten Kobar sekaligus melaksanakan kegiatan Bakti Sosial kepada masyarakat yang hadir dalam kegiatan Vaksinasi, Jumat (20/05/2022) Pagi.
Pelayanan yang diberikan Polres Kobar dan jajaran terhadap masyarakat tidak hanya mempasilatasi pelaksanaan Vaksinasi saja melainkan memberikan bakti sosial pemberian sembako kepada masyarakat yang Membutukan ditempat vaksinasi yang di selenggarakan oleh Polsek Kumai Polres Kobar..
Kapolres kobar AKBP BAYU WICAKSONO, S.H., S.I.K., M.Si. menyampaikan, bantuan sosial berupa pemberian sembako yang diberikan kepada masyarakat dapat meringankan beban para masyarakat yang perekonomiannya yang masih terdampak akibat Pandemi Covid-19.
“Mudah-mudahan bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang ada di sini,” kata Kapolres Kobar. (Jks)