Polres Kobar – Ketua PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) Syamsudin dan Wakil Ketua PWI, Irwansyah melakukan kunjungan ke Polres Kobar.
Tujuan kunjungan ini untuk menjalin silaturahmi dan sinergitas hubungan yang baik antara PWI dengan Polres Kobar, Selasa (22/6/2022) pagi.
Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. mengatakan kunjungan ini sebagai bentuk sinergitas kerjasama yang baik dengan PWI. Menurutnya, selama ini sinergitas sudah terjalin baik, karena itu haruslah lebih ditingkatkan.
Bayu, juga menyebut selama ini PWI Kobar baik pengurus maupun anggota sangat kompak. Karena itu, diharapkan kekompakan tersebut bisa dikolaborasikan menjadi kerjasama yang baik dalam mensukseskan program pemerintah, termasuk mengantisipasi pemberitaan hoax, di medsos.
“Sebagai awak media, sudah menjadi bagian dari Polri untuk membantu upaya kepolisian dalam menciptakan situasi kamtibmas, salah satunya melalui pemberitaan. Semoga kita terus menjadi mitra kerja yang lebih baik, terutama dalam penyampaian informasi kepada masyarakat terkait giat dan kinerja Polres Kobar.” pungkasnya. (dns)