Personel KP XVIII-1004 Berikan Imbauan Kepada Seluruh Pengguna Transportasi Air

oleh -
Personel KP XVIII-1004 Berikan Imbauan Kepada Seluruh Pengguna Transportasi Air 1

Sampit – Ditpolairud Polda Kalimantan Tengah melalui Kapal Polisi XVIII-1004 memberikan himbauan kepada nelayan dan pengguna alat transportasi air yang sedang berlabuh di sekitar Daerah Aliran Sungai (DAS) Mentaya untuk waspada terhadap cuaca ekstrim. Para nelayan dan pengguna alat transportasi air diharapkan dapat mematuhi standar operasional kapal atau memperhatikan informasi dari BMKG pada saat akan melaut atau berlayar, Selasa (08/04/2022) Siang.

Anak Buah Kapal (ABK) KPXVIII-1004 Bripka Lisiyanto juga meminta agar seluruh nelayan dan pengguna jasa transportasi air tetap memperhatikan informasi cuaca yang telah dikeluarkan oleh pemerintah. Hal ini sebagai langkah antisipasi atas terjadinya kejadian kelotok yang digunakan beberapa korban tenggelam pada saat beberapa pekan yang lalu di Das Katingan, Kumai dan Mentaya akibat cuaca buruk.

Dirpolairud Polda Kalteng Kombes Pol. Edward Indharmawan Eka Candra, S.I.K., M.H., melalui Komandan KP XVIII-1004 Bripka Suprianto mengatakan, “meminta kepada seluruh anggotanya dilapangan agar selalu proaktif memberikan himbauan kepada nelayan dan pengguna jasa transportasi air agar tetap berhati-hati dan terus memperhatikan faktor keselamatan serta kondisi cuaca pada saat melakukan kegiatan di atas air atau berlayar. Pengecekan nautis dan teknis kapal sebelum melaut juga harus dilakukan dengan seksama”.

Kami juga sudah melakukan koordinasi dengan pihak terkait seperti Syahbandar Sampit untuk tidak mengeluarkan Surat Persetujuan Berlayar apabila kapal yang akan melakukan pelayaran tidak memenuhi persyaratan laik laut. Nahkoda kapal juga harus berperan aktif melaporkan kondisi terkini tentang cuaca di sekitarnya kepada pihak berwenang agar dapat melakukan langkah-langkah preventif apabila terjadi musibah.

Dalam kegiatan tersebut kami selaku personel Ditpolairud Polda Kalimantan Tengah juga melakukan kegiatan patroli seperti menyambangi setiap kapal-kapal yang sedang melakukan Lego Jangkar maupun yang sedang berlabuh di pelabuhan, kepada Crew kapal juga kami imbau supaya menerapkan Protokol Kesehatan apabila mereka melakukan aktivitas maupun akan melakukan kegiatan didarat, tutupnya.(ar)

BACA JUGA :  Polres Bartim Gelar Anev PPK Tahun 2022

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.