Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Rumkit Bhayangkara Palangka Raya – Upaya meningkatkan kedisiplinan dan kemampuan para personel, Usai pelaksanaan apel pagi Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Bhayangkara Tk III Palangka Raya Kompol dr. Anton Sudarto menggelar latihan Beladiri Polri dan Peraturan Baris-Berbaris (PBB) rutin di halaman Paviliun Presisi Jalan H. Ikap No. 03, Kota Palangka Raya, Selasa (8/3/22) pagi.
Karumkit Bhayangkara Tk III Palangka Raya Kompol dr. Anton Sudarto mengatakan, kegiatan tersebut rutin dilakukan bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan, kekompakan, kemampuan serta kedisiplinan sehingga dalam melaksanakan tugas memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dapat dilaksanakan dengan maksimal.
“Latihan ini dilakukan secara rutin, yakni seminggu sekali setiap hari selasa di pagi hari, dengan menyesuaikan situasi dan kondisi kegiatan Rumah Sakit,” tegasnya.
Selain itu, lanjut Kompol dr. Anton Sudarto menambahkan, kegiatan tersebut juga bertujuan untuk menjaga kesehatan imunitas tubuh dan kebugaran jasmani para personel dengan harapan seluruh personel Rumkit Bhayangkara Palangka Raya selalu sehat dan siap selalu dalam pelaksanaan tugas di tengah masa pandemi Covid-19.
“Sebagai insan Bhayangkara tentunya setiap personel Polri harus dapat menguasai setiap Gerakan Beladiri dan PBB dengan baik dan benar, karena dalam latihan itu terkandung nilai kedisiplinan dan loyalitas,” jelasnya.
dr. Anton Sudarto berharap, dengan dilaksanakannya kegiatan seperti ini kemampuan personel Rumkit Bhayangkara Palangka Raya semakin bertambah dan sigap dalam setiap pelaksanaan tugasnya tetap menjunjung tinggi disiplin dan loyalitas.