Tingkatkan Ketahanan Pangan, Bhayangkari Cabang Kobar Panen di P2L

oleh -

Polres Kobar – Program pemanfaatan Lahan Pekarangan Pangan Lestari (P2L) merupakan program dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan dengan melakukan penanaman bibit kebutuhan dapur yang dilakukan oleh Bhayangkari Cabang Kotawaringin Barat (Kobar) pada sebidang Lahan kosong di halaman Kantor Satlantas, Jalan HM. Rafii, Kel. Madurejo, Kec. Arut Selatan, Kab. Kobar.

Panen P2L kali ini dilakukan oleh Ketua Bhayangkari Cabang Kobar Ny. Kema Devy Firmansyah bersama pengurus Bhayangkari dan anggotanya, Jumat (26/11/2021) pagi.

Pada Lahan P2L ini ditanami berbagai jenis sayuran seperti tomat, cabai, terong, Singkong, Kunyit, Jahe, sereh serta budidaya ikan lele.

Ketua Bhayangkari Cabang Kobar Ny. Kema Devy Firmansyah berharap, dengan adanya pemanfaatan lahan kosong tersebut, dapat meningkatkan ketahanan pangan dan motivasi serta Inovasi bagi anggota bhayangkari.

“Selanjutnya hasil panen tanaman ini akan dibagikan kepada anggota dan dibagikan kepada msyarakat sekitar. Semoga ini menjadi contoh bagi yang lain dalam pemanfaatan lahan kosong dimasa pandemi covid-19 saat ini” harapnya.

Sementara itu, Kapolres Kobar AKBP Devy Firmansyah menambahkan bahwa pemanfaatan lahan kosong ditanami berbagai jenis sayuran maupun buah untuk mendukung program pemerintah yaitu ketahanan pangan Nasional.

“Pemanfaatan lahan kosong ini untuk ditanamai berbagai jenis sayuran sebagai bentuk dukungan kepada Pemerintah menjaga ketahanan pangan nasional. Semoga apa yang kila lakukan ini dapat ditiru sehingga lahan yang sedikitpun dapat dimanfaatkan” tutupnya. (dns)

BACA JUGA :  Pencegahan Karhutla Disampaikan Oleh Anggota Polsek Gunung Timang Dengan Membawa Spanduk

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.