KAJATI KALTENG DATANG, KEJARI BARSEL DAPAT HIBAH

oleh -
oleh
KAJATI KALTENG DATANG, KEJARI BARSEL DAPAT HIBAH 1
Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalimantan Tengah (Kalteng) berkunjung ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Selatan (Barsel) dan Kejaksaan Negeri (Kejari) Buntok.

Buntok (Dayak News) – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalimantan Tengah (Kalteng) berkunjung ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Selatan (Barsel) dan Kejaksaan Negeri (Kejari) Buntok. Dalam Kunjungan tersebut Kejati bersama rombongan dan Kejari Buntok mendapatkan bantuan hibah rehab total kantor Kejari Buntok oleh Pemkab Barsel.

Hal ini disampaikan Kepala Kejaksaan Tinggi Kalteng Pathor Rahman, SH, MH dalam kunjungannya ke Kabupaten Barito Selatan (Barsel) hanya kunjungan kerja kepada Kejari Buntok berserta staf serta ingin mengetahui sarana dan prasarana yang ada di Kejari Buntok.

“Saya mendapatkan informasi dari Kejari Buntok dan Pj Bupati Barsel bahwa Kantor Kejari Buntok mendapatkan hibah rehab total kantor Kejari Buntok, itu merupakan suatu hal untuk penunjang untuk bisa dapat menambah kinerja Kejari dan staf untuk lebih giat lagi bekerja di Barsel, “katanya, Selasa (25/10/2022).

Masih dikatakan Pathor Rahman, SH, MH kita akan mengedepankan kebijakan pimpinan dari pusat, karena itu prioritas lebih utama untuk pencegahan tindak korupsi. Tidak ada misi khusus berkunjung ke Kejari Barsel.

“Selain Kejari Barsel kita juga akan berkunjung ke Kejari Kabupaten Barito Timur (Bartim), “ucap Kajati Kalteng.

Ditambahkan Kajati Kalteng memerintahkan kepada Kejari Barsel untuk melaksanakan konferensi pers, terkait kasus dugaan korupsi Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) tahun 2020/2021 pada Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat.

“Saya kira Pak Kajari Barsel akan mengadakan konferensi pers, untuk menginformasikan kepada teman-teman progres kerjanya dalam hal menangani kasus tersebut. Kasus tersebut hingga saat ini terus berjalan, dan pihaknya memiliki Standart Operasional Prosedur (SOP) dalam menanganinya, “tambahnya.

Ada hal-hal yang perlu disampaikan kepada teman-teman wartawan dan ada juga yang tidak bisa disampaikan. Nanti kita tunggu dulu ya, kapan endingnya akan betul-betul harus disampaikan.(Ren)

BACA JUGA :  DMII BARSEL SERAHKAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.