KAPOLRES BARSEL IMBAU MASYARAKAT SELALU GUNAKAN MASKER SAAT AKTIFITAS DI LUAR

oleh -
oleh
KAPOLRES BARSEL IMBAU MASYARAKAT SELALU GUNAKAN MASKER SAAT AKTIFITAS DI LUAR 1

Kapolres Barsel Imbau Masyarakat Selalu Gunakan Masker Saat Aktivitas Di Luar.

Buntok,24/8/2020 (DayalNews).

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Barito Selatan (Barsel) mengimbau masyarakat untuk betul- betul menjalankan protokol kesehatan yang ada.

Pada saat melaksanakan aktivitas di luar rumah, masyarakat diwajibkan untuk selalu menggunakan masker, demi memutus mata rantai penyebaran covid 19.

“Pada saat beraktivitas diluar rumah masyarakat diwajibkan untuk selalu menggunakan masker demi memutus mata rantai penyebaran wabah covid 19, serta saat pemilihan gubernur dan wakil gubernur masyarakat diwajibkan untuk mematuhi protokol kesehatan, “kata Kapolres Barsel AKBP Devy Firmansyah, SIK kepada DayakNews, Senin (24/8/2020).

Masih dikatakan Devy Firmansyah apabila masyarakat tidak menggunakan masker saat ke TPU maka kami akan memberikan masker melalui pihak penyelenggara, tapi tetap kami harapkan masyarakat dari rumah sudah menggunakan masker.

“Pada saat pelaksanaan Pilkada, juga akan disiapkan thermo gun untuk mengecek suhu tubuh pemilih sebelum masuk ke TPU, dimana suhu tubuh tersebut sudah disepakati yaitu maksimal 37 derajat, “tandas Kapolres Barsel.

Ditambahkan dalam masa pandemi Covid-19 ini masyarakat Barsel harus tetap menjaga kesehatan dan memperhatikan protokol kesehatan, terutama dalam penggunaan masker saat beraktivitas diluar rumah, serta tak lupa juga ia mengingatkan masyarakat untuk selalu cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir saat setelah melakukan aktivitas.

“Selalu gunakan masker saat beraktivitas diluar rumah serta selalu cuci tangan pakai sabun serta air mengalir, untuk memutus penyebaran wabah covid 19 ini, “tambahnya.

Semoga Allah Subhanawataala selalu memberikan masyarakat Barito Selatan kesehatan dan wabah ini cepat berlalu.(Ren/BBU).

BACA JUGA :  DPRD BARSEL MELAKSANAKAN RDP BERSAMA DSPMD TERKAIT PILKADES SERENTAK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.