POLRES BARSEL BERSAMA SUPORTER PECINTA SEPAK BOLA DAN ELEMEN MASYARAKAT DO’A BERSAMA SEKALIGUS NYALAKAN LILIN

oleh -
oleh
POLRES BARSEL BERSAMA SUPORTER PECINTA SEPAK BOLA DAN ELEMEN MASYARAKAT DO’A BERSAMA SEKALIGUS NYALAKAN LILIN 1
Kapolres Barsel AKBP Yusfandi Usman,S.I.K.,M.I.K memberikan keterangan kepada media.

Buntok, (Dayak News) – Sebagai bentuk duka cita atas tragedi Stadion Kanjuruhan Malang, Provinsi Jawa Timur (Jatim) yang telah menelan korban ratusan jiwa Polres Kabupaten Barito Selatan (Barsel), bersama suporter sepak bola dan elemen masyarakat Barsel menggelar do’a bersama sekaligus menyalakan lilin untuk para korban. Kegiatan dilaksanakan di Makopolres lama, Senin (3/10/2022).

Hal ini disampaikan Kapolres Barsel AKBP Yusfandi Usman,S.I.K.,M.I.K usai kegiatan tersebut kepada awak media Senin 3 Oktober 2021 (malam) mengatakan, pihaknya menginisisasi kegiatan pada malam hari ini pastinya atas seijin dari Pejabat (Pj) Bupati Barsel.

“Do’a bersama dan menyalakan lilin ini, adalah sebagai bentuk empati bagi korban yang menjadi sasaran ataupun menjadi korban pada kejadian di Stadion Kanjuruhan Malang,”Kata Kapolres Barsel AKBP Yusfandi Usman, SIK, Selasa (4/10/2022).

Menurutnya, dari Polres Barsel menyampaikan bahwa kegiatan malam ini bahwa masyarakat Kabupaten yang bertajuk Dahanai Dahanai Tuntung Tulus ini Barsel juga memiliki empati serta kesedihan yang mendalam atas kejadian tersebut.

Oleh karena itu pada malam hari ini, berserta dari lintas agama berdo’a semoga kedepanya tidak terjadi lagi kejadian seperti ini di Negara kita Indonesia yang diharapkan olahraga merupakan ajang pemerasatu bagi rakyat Indonesia.

“Yang tujuannya adalah, untuk mencari kesehatan tubuh bukan untuk mencari musibah,”Jelasnya.

Lebih lanjut orang nomor satu di Polres Barsel ini menambahkan, pada kesempatan malam ini juga dirinyapun berharap kepada rekan-rekan semua serta masyaralat kabupaten Barsel pada umumnya.

“Untuk selalu, menjunjung tinggi sportifitas dalam berolahraga baik sepak bola maupun cabang-cabang olahraga yang lainnya,”Pungkas Yusfandi Usman. (Ren)

BACA JUGA :  KROASIA TANPA PERISIC HADAPI SPANYOL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.