Tamiang Layang (Dayak News) – Bupati Barito Timur Kalimantan Tengah, Ampera AY Mebas mengatakan sejak hari ini telah diluncurkan program vaksinasi Covid – 19 bag ibu hamil di Kabupaten Barito Timur.
“Dengan dimulainya penyuntikan vaksin bagi ibu hamil diharapkan mereka bisa terhindar dari Covid – 19 karena resiko lebih tinggi meninggal dunia apabila tertular,” kata Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas, disela meninjau vaksinasi perdana ibu hamil di Puskesmas Tamiang Layang, Kamis (26/8/2021).
Bupati Ampera mengatakan, program pemberian vaksin akan menjangkau seluruh UPTD Puskesmas di Kabupaten Barito Timur, dengan target ada 550 orang sasaran untuk vaksin ibu hamil,katanya
Ditambahkan dia, bagi para ibu hamil tidak usah takut divaksin karena aman, silahkan berkoordinasi dengan pihak puskesmas masing – masing, imbuhnya
Dikatakan dia, pemberian vaksin untuk ibu hamil tersebut juga memiliki syarat dan ketentuan berlaku, seperti usia kehamilan di atas 13 minggu, tidak memiliki komorbid, dan tidak terkonfirmasi positif Covid – 19, saya juga menyarankan untuk para ibu – ibu menunda kehamilan dimasa pandemi. Menerima vaksin dahulu baru program hamil, ucapnya
Kegiatan vaksinasi perdana untuk ibu hamil tersebut juga setelah dilakukan lounching di tingkat Provinsi Kalimantan Tengah, Kamis (26/8/2021). Kabupaten Bartim menjadi salah satu daerah yang langsunh memulai vaksin ibu hamil dengan target pertama untuk 20 orang. (Ani)