PENYULUH PERTANIAN DAMPINGI PETANI TANAM JAGUNG PAKAN TERNAK

oleh -
oleh
PENYULUH PERTANIAN DAMPINGI PETANI TANAM JAGUNG PAKAN TERNAK 1

Tamiang Layang (Dayak News) – Pemerintah Kabupaten Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan pangan memberikan perhatian khusus dalam mendampingi Kelompok Tani di Kecamatan Paju Epat yang mengembangkan tanaman jagun pakan ternak.

“Sebagai bukti keseriusan dan perhatian Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan itu dengan menugaskan para penyuluh pertanian untuk mendampingi Kelompok Tani Anugerah Alam Lagai Desa Balawa yang mengembangkan jagung pakan ternak,” kata Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabpaten Barito Timur Trikorianto melalui Kepala Bidang Tanaman Pangan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barito Timur Elyakim, di Balawa, Rabu (26/10/2021).

Ia mengatakan para Pejabat Dinas Pertanian dan Ketahan Pangan ini melakukan pendampingan dan pengawalan tanam perdana komoditas tanaman pangan jagung komposit pakan ternak di area Kelompok Tani Anugerah Alam Lagai Desa Balawa RT 2 Kecamatan Paju Epat, guna menjamin kegiatan itu berjalan dan berhasil dengan baik, katanya.

Ditambahkan dia, dengan kehadiran para penyuluh pertanian dan Camat Paju Epat diharapkan mampu memotivasi masyarakat, khususnya petani di Desa Balawa, imbuhnya.

PENYULUH PERTANIAN DAMPINGI PETANI TANAM JAGUNG PAKAN TERNAK 2

Dikatakan dia, budidaya jagung komposit pakan ternak ini sudah sesuai dengan program Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Timur yang bertujuan untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan masyarakat, ucapnya.

Pada kesempatan itu Kepala Bidang Tanaman Pangan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barito Timur Elyakim yang Kepala BPP Paju Epat Lukmanul Chakim mengatakan selain ikut tanam jagung pakan ternak perdana, pihak Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan dan BPP juga melakukan peninjauan lokasi luas tambah tanam (LTT) komoditas hortikultura dan identifikasi potensi hortikultura, yang masih berada di areal Kelompok Tani Anugerah Alam Lagai di Desa Balawa, pungkasnya.

BACA JUGA :  TUMBUHKAN PEREKONOMIAN, WISATA LIANG SARAGI AKAN DIBUKA KEMBALI

Kegiatan penanaman jagung komposit pakan ternak ini oleh Kelompok Tani Anugerah Alam Lagai Desa Balawa RT 2 di hadiri Plt. Camat Paju Epat Welly Ananda, dan Kepala Bidang Tanaman Pangan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barito Timur Elyakim serta Kepala BPP Paju Epat Lukmanul Chakim berjalang dengan tertib dan lancar. (ani)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.