VIRUS DAN BANJIR HANTUI WARGA BARUT

oleh -
oleh
VIRUS DAN BANJIR HANTUI WARGA BARUT 1

Muara Teweh, 30/04/2020 (Dayak News). Belum lagi tuntas menghadapi ancaman virus ganas mematikan covid-19, kini warga Kabupaten Barito Utara (Barut) Kalimantan Tengah (Kalteng) kembali dihantui banjir musiman.

Meluapnya Daerah Aliraran Sungai (DAS) Barito, karena tingginya curah hujan yang hampir tiap malam mengguyur daerah ini, akibatnya pemukiman penduduk yang berada didataran rendah kebanjiran lagi kesekian kalinya.

Bukan hanya rumah penduduk yang tergenang banjir, tetapi lebih parahnya lagi, ada beberapa ruas jalan dalam kota Muara Teweh juga sudah tidak bisa dillewati kendaraan umum, seperti jalan Imam Bonjol, Merak, Flores dan beberapa ruas jalan lainya.

Padahal warga dalam menghadapi ancaman virus corona saja sudah sangat sulit untuk menyambung hidup, khususnya warga masyarakat kalangan menengah kebawah, ditambah lagi dengan banjir datang berulang-ulang.

“Lengkap sudah penderitaan warga. Berdiam diri dirumah menghindari menularnya covid-19, bahkan kita sudah tidak bisa mencari uang dan banjir kembali datang lagi menghantui “, ungkap Syahran warga jalan Mawar Muara Teweh.(yam/BBU)

BACA JUGA :  WANITA PENCURI JANDA BOLONG TEREKAM CCTV PEMILIK RUMAH

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.