Anggota DPRD Barito Utara Minta Pemkab Berikan Pembinaan Petani

oleh -
oleh
Anggota DPRD Barito Utara Minta Pemkab Berikan Pembinaan Petani 1
Drs. H. Asran, MM

Muara Teweh (Dayak News)  – Anggota DPRD Barito Utara, H Asran, yang juga Sekretaris Fraksi ARKS, meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) memberikan pembinaan kepada petani setempat. Asran menilai bahwa pembinaan terhadap petani masih kurang, dan ini menjadi alasan sejumlah kebutuhan pokok masih diimpor dari luar daerah, seperti cabai, kedelai, beras, dan lainnya.

Asran mengungkapkan keprihatinannya terkait peningkatan harga kebutuhan pokok seperti cabai, tahu, tempe menjelang hari besar umat Kristiani dan Tahun Baru. Oleh karena itu, dia menekankan perlunya pembinaan yang lebih intensif terhadap petani di wilayah tersebut.

“Melalui pembinaan terhadap petani lokal, kita berharap dapat memenuhi kebutuhan pokok dari produksi lokal, mengurangi ketergantungan pada impor, dan menjaga stabilitas harga,” ujar Asran pada Selasa, 12 Desember 2023.

Asran menyoroti perlunya pembinaan khusus untuk petani cabai dan kedelai, sektor yang dianggapnya masih belum mendapatkan perhatian optimal. Meskipun pembinaan skala besar umumnya menyasar petani perkebunan jagung, bawang merah, padi, dan lainnya, namun Asran menilai pentingnya memberikan perhatian kepada sektor cabai dan kedelai.

“Pemkab diharapkan dapat melakukan pembinaan kepada para petani untuk penanaman cabai, kedelai, dan bahan pokok lainnya dalam skala besar pada tahun 2024 mendatang,” tambahnya. (ist)

BACA JUGA :  PEMKAB BARUT PERLU TINGKATKAN PERTANIAN UNTUK MENJADI PENYANGGA IKN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.