Palangka Raya (Dayak News) – Legislator DPRD Kota Palangka Raya, Vina Panduwinata menyayangkan tindakan para pelajar yang bolos ke kedai kopi di jam sekolah, Vina mengatakan bahwa hal ini seharusnya tidak terjadi mengingat sebagai pelajar yang masih berstatus aktif di sekolah malah pergi membolos ke kedai kopi dan menghindari jam pelajaran di sekolah.
“Sangat disayangkan ya keadaan seperti ini, kan anak-anak pelajar itu kewajibannya belajar di sekolah dan masih ada juga waktu untuk bersantai atau bercengkrama dengan teman baik itu di sekolah maupun setelah jam sekolah sudah berakhir malah bolos ke kedai kopi dan menghindari jam pelajaran.” Ungkap Vina Pada Sabtu (25/11/2023).
Lanjutnya Vina mengatakan bahwa harus ada tindakan yang bersifat disipliner dari sekolah mengenai tindakan bolos para pelajar ini supaya di kemudian hari mereka tidak melakukan hal yang sama lagi.
“Harus ada tindakan disiplin dari sekolah, supaya sekiranya anak-anak pelajar ini bisa mendapat efek jera dan tidak mengulangi tindakan yang sama lagi di kemudian hari” Tukas Vina. (San)