DEWAN KOBAR BERHARAP VAKSIN PELAJAR SAMPAI KE DESA

oleh -
oleh
DEWAN KOBAR BERHARAP VAKSIN PELAJAR SAMPAI KE DESA 1
Wakil Ketua II DPRD Kobar Bambang Suherman. (foto/Ist)

Pangkalan Bun (Dayak News) – Program percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) telah menyasar pada para pelajar hingga mahasiswa. Sehingga diharapkan semua pelajar – mahasiswa dapat terakomodir dengan baik hingga pelosok desa.

Wakil Ketua II DPRD Kobar Bambang Suherman mengatakan, bahwa ia sangat apresiasi kepada Pemda Kobar yang telah memfasilitasi layanan vaksinasi khusus pelajar – mahasiswa yang melanjutkan pendidikan ke luar daerah. Ia berharap, pelaksanaannya tidak hanya berlangsung di Kantor Bupati. Tetapi juga harus sampai ke desa – desa.

“Kobar ini cukup luas, maka program tersebut harus dapat tersampaikan ke pelosok desa. Sebab kita tau jika di desa – desa ini biasanya kurang informasi,” kata Bambang Suherman. Jumat (3/9/2021)

Bambang menyarankan, apabila memanh memungkinkan, maka pelaksanaan vaksinasi dapat dilaksanakan dengan program jemput bola, dengan proses bertahap. Mengingat, jumlah dosis vaksin terbatas.

“Dari jumlah dosis vaksin yang dialokasikan untuk Pelajar-Mahasiwa Kobar memang masih kurang. Namun, apabila dilakukan secara bertahap dan rutin pastinya akan terakomodir,” ungkapnya.

Bambang juga mengharapkan kepada masyarakat jangan takut untuk di vaksin. Kemudian bagi yang belum terdaftar harap bersabar, menunggu alokasi vaksin selanjutnya.

“Vaksin ini wujud kita ikhtiar atau salah satu usaha untuk meningkatkan kekebalan tubuh, sehingga imun kita kuay untuk melawan virus Covid-19,” pungkasnya. (PR/Red)
 

BACA JUGA :  DEWAN MENGHARAPKAN PEMKAB KOBAR PERBAIKI DAN MERAWAT PJU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.