DPRD Kobar Bangga Desa Sebuai Raih Penghargaan Desa Terbaik Nasional

oleh -
oleh
DPRD Kobar Bangga Desa Sebuai Raih Penghargaan Desa Terbaik Nasional 1
Mina Irawati (foto/Istimewa)

Pangkalan Bun (Dayak News) – Desa Sebuai, Kecamatan Kumai, berhasil meraih predikat Desa Terbaik Nasional Regional III dalam ajang Penganugerahan Desa dan Kelurahan Berprestasi Tahun 2024. Prestasi ini meliputi wilayah Kalimantan dan Sulawesi, dan mendapat apresiasi tinggi dari DPRD Kotawaringin Barat (Kobar).

Keberhasilan Desa Sebuai dinilai sebagai wujud nyata dari kemajuan dalam pelayanan publik, pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan, serta berbagai inovasi program yang mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Anggota DPRD Kobar dari Dapil IV, Mina Irawati, mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian tersebut.

“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras bersama masyarakat Desa Sebuai. Mereka mampu menghadirkan inovasi dan kreativitas dalam pengelolaan desa yang membawa dampak positif bagi kesejahteraan warga,” ujarnya pada Minggu (13/10/2024).

Menurut Mina, pencapaian ini menjadi bukti pentingnya kolaborasi antara pemerintah desa dan masyarakat. Ia juga berharap keberhasilan Desa Sebuai dapat menjadi contoh bagi desa lain di Kabupaten Kotawaringin Barat.

“Desa Sebuai telah membuktikan bahwa sinergi yang baik antara pemerintah dan masyarakat bisa menghasilkan kemajuan signifikan. Semoga keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi desa-desa lain di Kobar,” lanjutnya.

Mina mendorong desa-desa lain untuk terus berinovasi dan memanfaatkan potensi yang dimiliki guna mencapai kemajuan bersama.

“Semangat Desa Sebuai ini harus kita jadikan teladan. Dengan terus menggali potensi yang ada, kita dapat membawa seluruh desa di Kotawaringin Barat bersaing di tingkat nasional,” tambah Mina.

Prestasi Desa Sebuai menunjukkan bahwa pembangunan desa yang berkelanjutan dapat tercapai dengan keterlibatan aktif seluruh elemen masyarakat. Ke depan, diharapkan semakin banyak desa di Kotawaringin Barat yang mampu mengukir prestasi serupa di tingkat nasional. (Ist)

BACA JUGA :  ANGGOTA DPRD KOBAR SERAP ASPIRASI MASYARAKAT DESA SEBUAI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.