Puruk Cahu (Dayak News). Murung Raya meskipun bukan daerah andalan pertanian, tetapi sangat perlu untuk memajukan sektor penting itu.
Ketua DPRD Murung Raya (Mura), Doni SP, M.Si menginginkan sektor pertanian di Bumi Tana Malai Tolung Lingu Terus didorong.
Hal ini untuk meningkatkan ketahanan pangan daerah ditengah bencana Pandemi Covid-19 yang sampai saat ini belum bisa dipastikan kapan akan berakhir.
Dimana potensi pertanian di Mura sangat besar dan sangat potensial, baik itu dari sisi lahan yang memadai, tanah yang subur dan dukungan Pemerintah juga setiap tahun harus terus dilakukan.
“Karena wilayah kita dianugerahi oleh Tuhan tanah yang subur serta luas, tidak mungkin tidak bisa mandiri pangan tidak bisa diwujudkan,” jelasnya, Jumat (6/3).
Politisi PDI-Perjuangan ini juga tidak menampik bahwa masih banyak masyarakat yang belum begitu serius menekuni sektor pertanian karena.
Tentu perihal tersebut menjadi tugas Pemerintah setempat melalui instansi terkait agar mendorong masyarakat mau bercocok tanam dan bertani, paling tidak sayur mayur untuk memenuhi kebutuhan sehari hari.
“Pertanian dimulai dari hal kecil terlebih dahulu, menanam sayur mayur untuk konsumsi sehari hari, kalau sudah dirasakan manfaatnya, biasanya masyarakat akan lebih termotivasi dan berminat untuk skala yang lebih besar,” tambah Doni.
Oleh sebab itu, dirinya meminta SOPD teknis untuk terus melakukan upaya jemput bola ke masyarakat untuk mensosialisasikan program pertanian agar dapat direspon.
Berikan pemahaman bahwa masyarakat harus melihat potensi pertanian kedepan yang cukup menjanjikan, memang perlu proses namun hasilnya tidak akan mengecewakan. (PR/CPS)